Indonesian

Berita Olahraga

Berita Bola Topskor Sementara Liga Champions 2022/2023, Haaland Teratas!

berita bola topskor sementara - Ekings

Berita Bola Topskor Sementara Liga Champions 2022/2023, Haaland Teratas! Berita bola topskor sementara atau pencetak gol terbanyak di Liga Champions musim 2022/2023 hingga saat ini memunculkan beberapa nama baru. Salah satunya adalah striker haus gol milik Manchester City yaitu Erling Haaland.

Saat ini Liga Champions 2022/2023 sedang memainkan babak perempat final. Terdapat 8 tim yang saling berhadapan di babak ini, antara lain Real Madrid, Napoli, Manchester City, Inter Milan, Chelsea, Benfica, Bayern Munchen dan AC Milan.

Pertandingan pertama babak perempat final ini akan mempertemukan Inter Milan vs Benfica dan Bayern Munchen vs Manchester City. Mereka akan saling adu strategi supaya bisa lolos ke babak semifinal.

Selama Liga Champions 2022/2023 berlangsung, ada beberapa pemain yang sukses memberikan performa apik untuk klubnya. Bahkan terdapat pemain yang mampu mencetakkan gol dalam jumlah banyak, hingga membuatnya masuk ke dalam daftar topskor sementara.

Berita Bola Topskor Sementara Liga Champions Musim Ini!

Hingga babak perempat final, pemain-pemain berikut ini menjadi pencetak gol terbanyak sekaligus menjadi top skor sementara musim ini di Liga Champions.

1. Erling Haaland

Yang menempati posisi teratas sebagai pemain dengan torehan gol terbanyak di Liga Champions musim ini adalah Erling Haaland. Bersama Manchester City, Erling Haaland sudah mengemas 10 gol.

Jumlah golnya akan terus bertambah mengingat pasukan Pep Guardiola memiliki peluang besar untuk terus melaju hingga babak final. Di babak perempat final ini, The Citizen akan menghadapi klub top Jerman yaitu Bayern Munchen.

Torehan memukau Erling Haaland sendiri tidak begitu mengagetkan. Sebab dirinya menunjukkan performa apiknya di hampir setiap laga. Termasuk di Liga Inggris ia sudah mencetak 30 gol dan menempati posisi pertama sebagai top skor.

2. Berita Bola Topskor Sementara, Mohamed Salah Termasuk

Selanjutnya yang berada di urutan kedua sebagai topskor sementara Liga Champions adalah Mohamed Salah. Bomber andalan Liverpool ini sukses mencetak 8 gol meskipun tidak lolos hingga babak perempat final.

Di ketahui Liverpool telah gugur di babak 16 besar Liga Champions 2022/2023 usai di kalahkan Real Madrid dengan agregat 6-2.

Di Liga domestik, Mo Salah baru membuat 12 gol musim ini. Jumlah golnya tersebut masih kalah jauh dari musim lalu, di mana Mo Salah sukses menjadi top skor Liga Inggris 2021/2022 dengan torehan 23 gol.

3. Kylian Mbappe

Kemudian ada Kylian Mbappe di peringkat ke-3 sebagai pencetak gol terbanyak Liga Champions musim ini yaitu dengan 7 gol. Mbappe sendiri tidak akan bisa menambah torehan golnya lantaran klubnya PSG sudah tidak bermain di babak perempat final.

Pemain timnas Prancis ini tampil gacor di musim 2022/2023. Dirinya telah mencetak 31 gol dari 35 laga di semua kompetisi. Prestasi terbaiknya adalah saat ia berhasil menjadi top skor piala dunia 2022 Qatar dengan torehan 8 gol.

4. Vinicius Jr

Berita bola topskor sementara Liga Champions 2022/2023 selanjutnya adalah Vinicius Jr. Pemain yang selalu di andalkan Carlo Ancelotti untuk menempati lini sayap ini sudah mengemas 6 gol di Liga Champions musim ini.

Peluang untuk menambah gol pun terbuka lebar, sebab Vinicius Jr dan Real Madrid masih akan tampil di babak perempat final melawan Chelsea. Bahkan banyak pihak memprediksi bahwa Los Blancos berpeluang untuk lolos lebih jauh lagi.

Untuk di semua kompetisi, Vinicius Jr telah mencetak 21 gol dari 44 penampilannya bersama Real Madrid. Performanya yang apik di sepanjang musim tentu akan membuatnya mencetak gol tambahan.

Ekingsindo sediakan bonus welcome 100% live casino yang menggiurkan sekali loh!

Baca Juga : Berita Bola Barcelona Gagal Raih Poin Penuh Kontra Girona