Indonesian

Berita Olahraga

Berita Bola Potter Stay Usai Chelsea Menangi Dua Laga

berita bola potter stay - Ekings

Berita Bola Potter Stay Usai Chelsea Menangi Dua Laga. Berita bola Potter stay semakin banyak diperbincangkan publik setelah Chelsea berhasil memenangkan dua pertandingan. The Blues mengalahkan Borussia Dortmund di leg kedua babak 16 besar Liga Champions dan Leeds United di Liga Inggris.

Sempat beredar rumor bahwa masa depan sang pelatih Graham Potter bakal terancam lantara performa tim yang tidak memuaskan. Setelah Chelsea berhasil memenangkan dua pertandingan final di Liga Inggris dan Liga Champions tersebut, mungkinkah Potter akan tetap bertahan.

Meskipun sempat dirumorkan bakal dipecat dari Chelsea, tampaknya berita bola Potter stay mulai menutupi kabar tersebut. The Blues memang cukup mejan dari akhir tahun 2022 hingga awal tahun 2023 ini alias kurang menunjukkan performa yang bagus.

Berita Bola Potter Stay, Nasib Manajer Chelsea Tetap Aman?

Dengan munculnya berita bola Potter stay akhirnya muncul spekulasi bahwa manajer Chelsea ini bakal tetap aman di klub kenamaan asal Inggris tersebut. Tak bisa dipungkiri performa The Blues memang sudah cukup menurun.

Mereka harus tertahan di papan tengah Liga Inggris, terlempar dari ajang Piala FA, hingga kandas di Carabao Cup. Kekalahan yang bertubi-tubi dan beruntun membuat kinerja Graham Potter pun dipertanyakan terutama oleh para penggemar klub tersebut.

Meskipun sempat mengalami penurunan performa, siapa sangka pada awal Maret 2023 ini Chelsea justru berhasil mematahkan tren negative mereka. Bahkan pertandingan melawan Leeds United di Liga Inggris dan Borussia Dortmund di Liga Champions disebut-sebut seolah menghadapi dua ‘final’.

Pasalnya bukan hanya nasib Chelsea yang bergantung pada persaingan dua kompetisi tersebut, namun juga akan mempengaruhi nasib masa depan sang pelatih Graham Potter. Karena sebelumnya beredar kabar bahwa manajer The Blues tersebut bakal dipecat dari klub.

Potter Stay, Dinilai Gagal Poles Chelsea

Graham Potter yang tidak lain merupakan pelatih Chelsea semakin menjadi sorotan sejak klub yang diasuhnya mengalami kekalahan bertubi-tubi. Posisi The Blues di klasemen sementara Liga Inggris pun masih kurang bagus.

Tercatat saat ini Chelsea berada di peringkat ke-10 dengan total perolehan 34 poin. Tak heran jika Graham Potter pun menjadi sorotan lantaran dinilai gagal memoles Chelsea untuk tampil lebih baik di musim 2022/2023 ini.

Seolah dana besar yang digelontorkan oleh Chelsea untuk belanja banyak pemain baru di musim ini tidak didukung oleh kinerja Graham Potter sebagai pelatih. Bahkan menurut kabar yang beredar Chelsea sudah belanja hingga triliunan rupiah.

Strategi belanja pemain baru yang dilakukan Chelsea tidak lain adalah untuk memperbaiki performa klub yang kian menurun. Namun, ternyata masih sama saja dan The Blues tetap melempem seperti tidak menunjukkan adanya kemajuan.

Meskipun terus dibanjiri badai kritikan, Graham Potter tetap berusaha tenang menanggapinya. Pelan tapi pasti, Chelsea mulai bangkit dan memetik hasil manis di awal Maret ini. Terbukti mereka berhasil mengalahkan Leeds United di Liga Inggris dengan skor 1 – 0.

Selain itu, The Blues juga memenangkan pertandingan atas Borussia Dortmund di leg kedua babak 16 besar Liga Champions dengan skor akhir 2 – 0. Usaha mereka tentu patut diacungi jempol. Apalagi dengan keberhasilannya tersebut The Blues berhasil melaju ke babak perempat final Liga Champions.

Mental para pemain tampaknya sudah mulai bangkit sehingga itu yang menjadi poin penting saat ini. Meskipun tertinggal cukup jauh di peringkat klasemen, bukan tidak mungkin Chelsea akan terus beranjak naik. Setidaknya berita bola Potter stay menjadi angin segar untuk saat ini setelah Todd Boehly tampak senang atas dua kemenangan tersebut.

Baca Juga : Berita Bola Pilihan Berat Antara Gaji Besar dan Jaminan Bermain